Pages

Tuesday, December 15, 2009

FILSUF SAKTI

  • Tiga orang filsuf bermaksud untuk bersemedi di tepi sebuah danau.
  • "Waduh, aku lupa membawa alas duduk," kata filsuf pertama.
  • Ia lalu pamit, melangkahkan kakinya di atas air danau, dan menyeberanginya menuju ke tempat tinggal mereka di seberang danau.
  • Ketika ia sudah kembali,filsuf kedua berkata, "Waduh, aku lupa menjemur bajuku.
  • Aku kembali ke rumah dulu ya bentar.."
  • Ia pun juga berjalan di atas air danau dan menyeberanginya dengan mudah.
  • Filsuf ketiga berpikir bahwa kedua rekannya itu pasti ingin unjuk kebolehan dihadapannya.
  • "Ah, aku juga bisa. Lihat saja..!!" katanya.
  • Ia lalu melangkahkan kakinya ke atas air danau dan langsung tenggelam.
  • Filsuf ketiga ini berusaha berenang ke tepi, dan mencoba lagi berjalan di atas air namun kembali gagal.
  • Ia terus mencoba sampai akhirnya filsuf kedua berbisik kepada filsuf pertama, "Apa sebaiknya kita beritahukan saja ya letak batu-batunya..?"

Harry Prasetya, ST

0 comments:

Post a Comment

Terima Kasih Telah Memberikan Waktu dan Komentarnya
Thanks for your feedback